
Balai Jaya, Rohil. //Buserindonesia.id || Asosiasi Pekebun Swadaya Kelapa Sawit (PSKS) Negeri 1000 Kubah, Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke 4 Tahun, yang bertempat di Dusun Bunut, Kepenghuluan Pasir Putih Barat, Kecamatan Balai Jaya, Rohil, yang diadakan pada Sabtu 21/10/2023 Pukul 11.00 Wib.
Acara yang kita gelar adalah dalam rangka memperingati hari jadi yang ke 4 Tahun 2023, yang akan dimeriahkan juga dengan acara Kesenian Budaya Jawa yakni Kesenian Reok dibawah pimpinan Ponari, ujar Kateni.

Hadir dalam acara HUT Asosiasi PSKS yakni Ketua Kateni, Pj Penghulu Pasir Putih Barat Hariadi Hendri Rambe. Humas PT. Bani yang diwakili oleh Humas Banjar Nahor, Sekretaris Desa Pasir Putih Barat Kurniadi, Kadus Bunut Ponari, tokoh agama, tokoh masyarakat dan juga RT, RW Kepenghuluan Pasir Putih Barat.
Ketua Panitia HUT Asosiasi PSKS Negeri 1000 Kubah Ponari dalam sambutannya mengatakan, “Alhamdulillah dan terimakasih kami sampaikan kepada Pengurus Kelompok Tani, juga kepada Camat atau yang mewakili serta perwakilan dari perusahaan PT Bani dan Datuk Penghulu, dan seluruh anggota kelompok Tani yang telah hadir dalam acara ini. “Selamat memperingati hari jadi, semoga semakin jaya dan sukses selalu,” ujar Ponari.
Ketua Asosiasi PSKS Negeri 1000 Kubah Rohil Kateni juga menyampaikan, Terimakasih yang sebesar besarnya kepada panitia dan pengurus, “Mudah mudahan dengan adanya acara ini kedepanya kita semakin kompak, walaupun dari latar belakang status sosial yang berbeda beda dan berjalan dengan lancar,” ujar Kateni.
Kami berharap kedepan nya kita tetap menjaga kekompokan, kebersamaan, kekeluargaan dan sinergitas antar seluruh anggota Asosiasi PSKS Negeri 1000 Kubah,” harap Kateni.
Baca juga : Soliditas TNI – Polri,Danramil Pimpin Apel Polisi di Polsek Pondok Aren
Perwakilan dari perusahaan PT. Bani yang diwakili oleh Humas Banjar Nahor, juga mengucapan terimakasih kepada pengurus dan anggota yang telah mengundang kami untuk menghadiri acara ulang tahun ini. “Harapan kita kedepanya bagaimana kita dapat menciptakan kelompok tani ini lebih maju lagi, dengan anggota yang semakin bertambah dan pendapatan anggota juga semakin meningkat pula,” harap Banjar Nahor.
Pj Datuk Penghulu Pasir Putih Barat Hariadi Hendri Rambe juga menyampaikan, ucapan Selamat hari jadi yang ke 4 Tahun. “Kami dari Pemerintah Kepenghuluan apapun kengiatan yang akan dilakukan oleh kelompok tani, selagi itu untuk kemajuan kita bersama kami akan tetap mendukung,” ucap Pj Penghulu.
Harapan kita kedepan nya, mari sama sama jalin kebersamaan dan kekompakan, dan mari tingkatkan ekonomi keluarga dengan ikut bergabung dalam Asosiasi Pekebun Swadaya Kelapa Sawit Negeri 1000 Kubah Kabupaten Rohil ini,” ujarnya.**
Pewarta : Lina Br Barus

#selamatpagiindonesia #selamatpagibuserindonesia #buserindonesia.id #buserindonesia #infoterkinibuser #beritabuser #infobuser #infoterkinibuserindonesia #beritaindonesia
Sijunjung hadir,salam satu pena
Slmat sing Dr sijunjung