
Pematang Siantar, //buserindonesia.id || Tiga siswi SMAN 4 Pematang Siantar raih prestasi non akademik baik ditingkat Provinsi dan Nasional, ketiga siswi SMAN 4 Pematang Siantar yang meraih prestasi tersebut yakni Gracia Elisabet Sidabutar meraih prestasi Miss Teen Runner Up Grand Model Nasional Indonesia 2023, Yulinda Kejia Siahaan meraih prestasi Miss Teenagger Sumut 2023 dan Sonia Tarigan meraih prestasi Duta Pariwisata Sumut 2023.
Prestasi non akademik merupakan prestasi yang didapat siswa bukan hasil dari lomba atau kompetisi akademik, untuk mendapatkan prestasi non akademik siswa dapat mengikuti beberapa kegiatan ekstrakurikuler atau organisasi yang ada disekolah.

Adapun cakupan dari prestasi non akademik dikarenakan non akademik jauh lebih beragam jika dibandingkan dengan kegiatan akademik. Hal ini tergantung minat dan kecenderungan siswa untuk mempelajari serta menekuni suatu bidang tertentu.
Hal ini sudah dicapai oleh SMAN 4 Pematang Siantar harapan siswa untuk meraih prestasi dalam bidang yang diminati siswanya telah terwujud, sarana dan prasarana berguna sebagai penunjang untuk bidang yang ditekuni para peserta didiknya. Pelatih dan mentor yang akan membantu siswa untuk membantu dan mengeluarkan serta mengembangkan potensi dan bakat yang dimiliki anak-anak.
Kepala SMAN 4 Pematang Siantar Drs. Akhyar MPd menyampaikan kita sangat bangga atas prestasi yang diraih anak-anak, prestasi ini adalah misi kita untuk meningkatkan kualitas peserta didik baik itu dibidang akademik dan non akademik” kata Akhyar. Jumat (22/9/2023)
Baca juga : Silaturahmi Bupati dan Wakil Bupati Bone dengan Kapolres : Mengakhiri Masa Jabatan dengan Rasa Terima Kasih
“Untuk meningkatkan kualitas siswa kita dari pihak sekolah terus melakukan kegiatan eskul, untuk menyalurkan talenta-talenta yang terpendam dalam diri anak-anak. Dimasa remaja mereka kita bina untuk mempersiapkan masa depan mereka baik itu dalam pengetahuan, keterampilan dan mental” ungkapnya
“Jadi prestasi yang mereka raih saat ini, mereka sudah menunjukkan talenta mereka miliki. Potensi anak-anak memang berbeda-beda ada yang berprestasi dibidang akademik dan ada juga dibidang non akademik. Kita hanya membimbing potensi pada anak-anak serta mengarahkan yang terbaik buat mereka” sebutnya
“Semoga prestasi ini sebagai motivasi bagi anak-anak lainnya, semoga kedepan prestasi-prestasi di SMAN 4 Pematang Siantar semakin meningkat dan lebih baik lagi” ujarnya
Sementara, Yulinda Kejia Siahaan salah satu peserta yang berprestasi mengatakan saya sangat senang bisa meraih prestasi, dalam kompetisi banyak tantangan dan persaingan tidak membuat patah semangat dalam mengikuti kompetisi tersebut.
“Hasilnya, saya sudah mengharumkan kota Pematang Siantar dan terkhusus membawa harum SMAN 4 Pematang Siantar” ungkapnya penuh bangga
“Saya mengucapkan terimakasih kepada sekolah, sehingga kami bisa maju selanjutnya pada November 2023 rencananya digelar di Bandung, Jambi dan Bali mewakili dari kota Pematang Siantar” pungkasnya
Pewarta : Wandi Berutu

Mantap